Rabu, 06 Mei 2015

Pelaksanaan UN di SMP Negeri 2 ST Berjalan Lancar


          SEMENDAWAI TIMUR- Memasuki hari ke-3 pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Semendawai  Timur yang beralamat di desa Tulung Harapan berlangsung lancar. Tidak tidak ada masalah sekecil apapun, baik itu mengenai berkas soal maupun pelaksanaannya di lapangan selama UN berlangsung.
         
           Kepala SMP Negeri 2 Semendawai Timur, Sehat Sinilingga mengatakan siswa SMP Negeri 2 Semendawai Timur yang mengikuti UN sebanyak 107 padahal yang terdaftar sebanyak 109 siswa.” Dua oaring siswa yang tidak mengikuti UN karena kedua orang tersebut berhenti dari sekolah, jadi hanya 107 yang mengikuti UN,” katanya saat dibincangi wartawan Rabu (6/05) kemarin.

           Menurut Lingga, selain siswa SMP Negeri 2 Semendawai Timur ada sebanyak 49 siswa SMP Bina Bangsa yang beramat di desa Tinggal Jaya, Kecamatan Cempaka yang mengikuti UN di SMP Negeri 2 Semendawai Timur. Namun sama seperti di SMP Negeri 2 Semendawai Timur dua siswa tidak ikut UN karena sudah berhenti dari sekolah.

          Jadi, kalau digabungkan total siswa yang mengikuti Un di SMP Negeri 2 Semendawai Timur sebanyak 156 siswa dari gabungan dua Sekolah, yakni SMP Negeri 2 Semendawai Timur dan SMP Bina Bangsa dari desa Tinggal Jaya kecamatan Cempaka.” Karena jarak dari desa Tinggal Jaya ke SMP Negeri 2 Semendawai Timur cuku jauh, jadi anak-anak SMP Bina Bangsa Nginap di Sekolah kami,” ungkap Sehat Sinulingga.(fir)

0 komentar:

Posting Komentar